Lima Puluh Kota – Kepala Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Lima Puluh Kota membuka Rapat Tim Penyusun RKPD Tahun 2024 dengan didampingi oleh Sekretaris dan Kepala Bidang Perencanaan, Data, Pengendalian dan Evaluasi . Rapat digelar di Ruang Aula Bapelitbang dan dihadiri oleh seluruh kepala bidang, koordinator dan sub-koordinator internal Bapelitbang serta dihadiri oleh kepala Organisasi Perangkat Daerah atau yang mewakili dan Tim Penyusun RKPD Kabupaten Lima Puluh Kota, Selasa, 10 Januari 2023.
-
Kegiatan ini adalah merupakan rangkaian dari proses perencanaan dan penganggaran di Kabupaten Lima Puluh Kota, dengan tujuan agar terwujudnya sinkronisasi dan sinergitas antar dokumen perencanaan. Dimana titikberat rapat koordinasi ini adalah agar Renstra Perangkat Daerah yang telah disusun harus sesuai dengan Dokumen RPJMD Kabupaten Lima Puluh Kota Tahun 2021 – 2026, terutama pada indikator tujuan, indikator sasaran dan indikator program.
-
Diharapkan melalui rapat koordinasi ini yang rencananya akan dilaksanakan secara lebih intensif dapat merumuskan dokumen perencanaan pembangunan yang lebih akuntabel dan berkualitas dalam rangka mendukung pencapaian Visi dan Misi Pemerintah Daerah Kabupaten Lima Puluh Kota Tahun 2021 – 2026. (rw)
Feedback